Periode investasi optimal 3 tahun di prospektus disebut sebagai Masa Berlaku Fitur Penghitungan Imbalan Jasa Manajer Investasi Yang Dikaitkan Dengan Kinerja MANULIFE DANA TETAP STABIL. Periode investasi optimal 3 tahun adalah periode sejak suatu shareclass MDTS diluncurkan sampai dengan 3 tahun setelahnya.
Harga Unit di prospektus disebut sebagai Nilai Aktiva Bersih/unit. Harga Unit adalah harga pasar unit MDTS yang berlaku pada suatu hari bursa dan digunakan untuk memperhitungkan jumlah unit yang didapat saat seorang investor melakukan pembelian, dan nominal pencairan yang diterima saat seorang investor melakukan pencairan unit MDTS.
Dividen MDTS di prospektus disebut sebagai Pembagian Hasil Investasi (PHI), yaitu pembayaran tunai sebagai return investasi yang diperoleh MDTS pada suatu periode tertentu. Dividen MDTS dibayarkan setiap kuartal. Tidak seperti pada reksa dana dividen pada umumnya, dividen MDTS telah ditentukan di awal dan dibayarkan dalam nominal yang tetap.